Langsung ke konten utama

Unggulan

Lintasan Hati


Kok bisa ya, Allah membaca sebersit lintasan hati yang buru-buru kita koreksi?

Kita koreksi, kita hapus, kita lupakan. Bagai punduk merindukan bulan, kata batin kita.

Namun, pada waktu yang entah kapan, tiba-tiba saja Allah datangkan lintasan hati itu. Di depan mata kita. Nyata.

Padahal, tak sekali pun kita minta. Tak sekali pun kita berani menyertakan dalam pinta.

Lintasan itu pun tak tahu mengapa ia datang. Aneh sekali. Seolah ada kekuatan entah dari mana yang mendorongnya. Sekuat apapun dia menolak dan merasa gamang, selalu saja ia dipaksa maju.

Begitu lah. 

Hidup memang selucu itu. Dan Allah, Maha Memiliki Segala Sesuatu. Dan kita, tiada punya daya dan upaya untuk melawan ketetapan-Nya.

Komentar

Postingan Populer