Setiap orang punya peluang yang sama ketika ia keluar rumah, melangkahkan kakinya, berjalan atau berkendara. Setiap orang punya peluang yang sama untuk terjatuh ketika di jalan. Apakah ia seorang pemula dalam berkendara, atau seorang pembalap sekalipun. Setiap orang punya peluang yang sama untuk sampai ke tempat tujuan dengan selamat. Apakah ia seorang yang sempurna atau seorang yang buta sekalipun.
Sama halnya dengan : setiap orang punya peluang yang sama untuk mati. Entah ia yang tua atau yang muda, yang sakit atau yang sehat. Karena sesungguhnya kematian hanya ada di tangan Rabb-nya. Dan malaikat maut datang padanya 70 kali dalam sehari.
Sungguh, kita hanya tinggal menunggu daun yang tertulis nama kita terputus dari rantingnya.
Dan sebelum daun itu gugur, inilah masanya kita kembali. Berlari pada Allah.
"Katakanlah, sekiranya kamu berada di rumahmu, niscaya orang-orang yang telah ditakdirkan akan mati terbunuh itu, akan keluar juga ke tempat mereka terbunuh..." (Ali Imran : 154).
 |
| sumber : anarm.net |
Salam Semangat, Readers :)
Ida Mayasari
Komentar
Posting Komentar
jangan sungkan untuk berkomentar ya :)